Perayaan Hari Kartini, Puluhan Wanita Berkebaya Bersih-bersih TN Gunung Halimun Salak

“Kami ingin menunjukan bahwa kegiatan outdoor juga bisa dilakukan secara bertanggung jawab tanpa membebani alam. Kami tidak hanya melangkah, tapi juga menjaga setiap jejak yang kami tinggalkan,” ungkapnya.
Sementara itu, CEO Antarestar Outdoor Faiz Fathullah menerangkan, kegiatan ini juga digaungkan melalui kampanye di media sosial, dengan maksud menebar semangat cinta lingkungan.
“Selain kegiatan di lapangan, kampanye ini juga berlangsung di media sosial dengan tagar Langkah Perempuan, Langkah Perubahan, dan Merawat Bumi, untuk menyebarkan semangat cinta lingkungan kepada audiens yang lebih luas dan sebagai bentuk kontribusi Antarestar Outdoor terhadap kelestarian alam,” ujar Faiz. (mcr27/jpnn)
Antarestar Outdoor menggelar kegiatan bersih-bersih dan trekking Gunung Salak Bogor bersama para wanita berkebaya dalam rangka Hari Kartini.
Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News