Lihat, Adik Ade Yasin Dicecar Jaksa Ihwal Dana Suap Auditor BPK Jabar

Apakah berkaitan dengan suap BPK Jabar. Arif menjawab bahwa hal itu benar adanya.
"Itu dari Mika untuk BPK. Kami khawatir karena BPK Jabar sebagai lembaga berwenang, kalau kami tidak kasih khawatir nanti temuannya banyak," ucap dia.
Lalu, hakim juga kembali menanyai Arif terkait temuan apa saja yang sudah didapatkan tim BPK Jabar sesaat sebelum menyerahkan uang. Arif menjawab tidak tahu.
"Terus kenapa ini saudara belum tahu sudah kasih uang? Harusnya cek dulu," tanya hakim.
"Itu komunikasi dari Ihsan dan Pak Mika, saya enggak tahu," jawab Arif.
Ia melanjutkan, bahwa dirinya sempat meminta Mika untuk tidak lebih dulu memberikan uang tersebut kepada Ihsan.
Hal itu dilakukannya untuk memastikan agar tidak ada permintaan lagi.
Namun, katanya ada permintaan dari Sekretaris BPKAD Bogor Andri Hadian.
ASN Pemkab Bogor bersaksi dalam sidang dugaan suap auditor BPK Jabar dengan terdakwa Bupati Nonaktif Bogor Ade Yasin.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News