MTI Kritisi Perlintasan Sebidang Jalur Kereta yang Masih Memakan Korban

Sabtu, 17 Juni 2023 – 13:42 WIB
MTI Kritisi Perlintasan Sebidang Jalur Kereta yang Masih Memakan Korban - JPNN.com Jabar
Ilustrasi: perlintasan sebidang jalur kereta. Foto: sources for jpnn

“Gangguan perjalanan KA dan pelayanan, berupa keterlambatan KA, penumpukan penumpang, overstappen, opportunity lost, berupa pembatalan tiket, pembatalan KA, ini juga menyebabkan menurunnya tingkat kepercayaan pengguna jasa,” kata Djoko dalam keterangannya, Sabtu (17/6).

Ia pun menyoroti kondisi perlintasan yang berbahaya, seperti perlintasan tanpa palang atau tidak terjaga yang masih ada di 2.259 titik, perlintasan dengan perpotongan tajam, perlintasan dengan kondisi aspal rusak, perlintasan yang tertitip bangunan, perlintasan setelah rel tikung, dan perlintasan curam.

Djoko menjelaskan, ada beberapa langkah atau tahapan penjagaan keselamatan di perlintasan sebidang yang bisa dilakukan petugas.

Pertama, peraturan dan perundang-undangan terkait perlintasan sebidang. Kedua, pagar dan penghalang, pemasanagan pagar dan penghalangan efektif untuk mencegah pengguna jalan yang tidak sah atau tidak berwenang masuk ke jalur kereta api.

Ketiga, rambu dan rel peringatan, dilengkapi dengan sistem sinyal dan peringatan yang efektif. Keempat, palang pintu, palang pintu atau palang perlintasan digunakan untuk mencegah kendaraan dari kedua arah untuk melintas ketika kereta api sedang lewat.

Kelima, penjaga perlintasan, pada beberapa perlintasan sebidang yang lebih padat, penjaga perlintasan ditempatkan untuk memastikan pengguna jalan tidak melintas ketika kereta api sedang melintas.

“Kemudian, sosialisasi kepada masyarakat, peningakatan keasadaran akan bahaya di perlintasan sebidang sangat membantu untuk mengurangi pelanggaran peraturan dan tindakan berbahaya yang dapat mengakibatkan kecelakaan,” ujarnya.

Kata Djoko dalam penanganan perlintasan sebidang jalur kereta api ini juga dibutuhkan penegakan hukum yang tegas.

Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI) menyoroti perlintasan sebidang jalur kereta yang masih memakan banyak korban. Begini sejumlah responnya.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News