Nasib Tragis Sopir Angkot Depok, Sudah Jatuh Tertimpa Tangga

Rabu, 07 September 2022 – 12:00 WIB
Nasib Tragis Sopir Angkot Depok, Sudah Jatuh Tertimpa Tangga - JPNN.com Jabar
Potret angkutan kota (angkot) di Terminal Depok. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Sopir angkot di Kota Depok saat ini tengah dilema lantaran masih menunggu kebijakan pemerintah terkait tarif baru yang akan diberlakukan setelah kenaikan harga BBM.

Sopir angkot trayek 06 jurusan Terminal Depok-Simpangan-Terminal Jatijajar, Nasir mengatakan setelah 30 tahun dirinya menjadi sopir angkot, baru kali ini dirinya mengalami kondisi yang sangat berat.

“Waktu awal pandemi memang berat, tetapi tidak seberat saat ini,” ucapnya, di Terminal Depok, dikutip Rabu (7/9).

Dia mengungkapkan bahwa saat ini para sopir angkot di Kota Depok tengah dilema menunggu kebijakan yang dikeluarkan pemerintah.

“Hingga kini belum ada edaran resmi dari pemerintah untuk menaikan tarif, sehingga kami dilema dan masih menunggu,” ungkapnya.

Dirinya meminta agar pemerintah segara mengelaurkan kebijakan tarif angkot terbaru, sebagai sebuah solusi dari dampak kenaikan BBM.

“Kami bingung kalau seperti ini terus, saya yakin kami hanya mampu bertahan hingga dua sampai tiga hari ke depan, dan tidak membayangkan jika solusi tidak segera dikeluarkan,” ujarnya.

Kendati demikian, pihaknya juga enggan melakukan aksi-aksi demonstrasi yang dinilai tidak akan menurunkan harga BBM.

Para sopir angkot di Kota Depok hingga kini masih menunggu kebijakan pemerintah terkait penyesuaian tarif baru angkot pascakenaikan harga BBM.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News