Ikravany Hilman Membeberkan Sejumlah Indikator Betapa Intolerannya Kota Depok

Selasa, 05 April 2022 – 23:20 WIB
Ikravany Hilman Membeberkan Sejumlah Indikator Betapa Intolerannya Kota Depok - JPNN.com Jabar
Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Depok Ikravany Hilman. Foto: Radar Depok

jabar.jpnn.com, DEPOK - Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Depok Ikravany Hilman turut memberikan komentar, terkait hasil survei Setara Institute yang menyebut bahwa Depok menjadi kota paling rendah dalam hal toleransi.

Ikravany Hilman menyebutkan masih banyak indikator-indikantor yang menjadikan penilaian toleransi di Depok rendah.

Meski Pemerintah Kota (Pemkot) Depok membantah hasil survei yang dilakukan oleh Setara Institute, dirinya ragu jika pemerintah sudah membaca secara keseluruhan hasil penelitian tersebut.

"Saya ragu apakah Pemkot Depok sudah membaca hasil penilitiannya atau belum" tuturnya, Selasa (5/4).

Pria yang menjabat sebagai anggota Komisi A DPRD Kota Depok itu menilai, penelitian tersebut dilakukan karena pada dasarnya bangsa Indonesia itu toleran.

"Sehingga penelitian yang dilakukan tersebut untuk penilaian kota toleran, dan Depok menjadi kota terendah," ujarnya.

Menurutnya masih banyak indikator yang menyebabkan Depok menjadi kota dengan penilaian terendah untuk kota yang toleran.

"Karena yang dilihat bukanlah berapa banyak konflik antara umat bergama, tetapi seberapa kuat kebijakan pemerintah, tindakan di level komunitas, untuk menjaga dan mendorong toleransi ini," jelasnya.

Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Depok Ikravany Hilman turut memberikan komentar, terkait hasil survei Setara Institute soal Depok menjadi kota intoleran.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News