Curhat Tenaga Pendidik Kesulitan Mengajar Tanpa Internet di Ciracap Sukabumi

Sabtu, 05 Oktober 2024 – 18:40 WIB
Curhat Tenaga Pendidik Kesulitan Mengajar Tanpa Internet di Ciracap Sukabumi - JPNN.com Jabar
Direktur Common Room Gustaff H Iskandar dalam konferensi pers Rural ICT Camp 2024 di Kota Bandung, Sabtu (5/10). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jabar.jpnn.com, SUKABUMI - Kegiatan ICT Camp yang digagas oleh Digital Access Programme (DAP) bekerja sama dengan Common Room Networks Foundation (Common Room), membantu masyarakat di pedesaan untuk bisa menikmati akses layanan internet.

Tahun ini, Rural ICT Camp kelima akan berlangsung di Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi pada 7 – 11 November 2024 dengan tema ‘Konektivitas Pedesaan & Ketahanan Iklim’.

Direktur Common Room Gustaff H Iskandar mengatakan, di tahun kelimanya, Rural ICT Camp terus berkembang menjadi forum internasional yang mendukung pertukaran pengetahuan dan berbagi pengalaman terkait internet komunitas dan konektivitas.

"Acara ini juga menggelar kegiatan pengembangan kapasitas di bidang keterampilan teknis dan literasi digital untuk memperkuat konektivitas di daerah pedesaan dan meningkatkan ketahanan iklim. Kegiatan ini juga mendukung pembangunan berkelanjutan dalam kerangka kemitraan internasional," kata Gustaff dalam konferensi pers di Kota Bandung, Sabtu (5/10). 

Rural ICT Camp 2024 akan digelar secara hybrid dengan aktivitas online dan on-site di 4 desa yang berada di wilayah Kecamatan Ciracap. Salah satu sesi utama di ajang ini adalah Dialog Kebijakan Nasional dengan tema “Konektivitas Pedesaan dan Ketahanan Iklim Dalam Kerangka RPJMN 2025-2029.”

Selain itu, akan ada kegiatan DAP Global Learning Event yang akan menjadi ajang pertukaran pengetahuan di antara peserta Sekolah Internet Komunitas dengan beberapa perwakilan mitra lembaga dari dalam dan luar negeri, termasuk perwakilan dari Kedutaan Besar Inggris.

Pengelola program Sekolah Internet Komunitas di Kecamatan Ciracap Dede Irawan mengatakan, warga di tempat tinggalnya sangat senang dengan adanya kegiatan ICT Camp 2024.

Menurut Dede, sejak tergabung dalam program sekolah internet komunitas di tahun 2020, awalnya di Kecamatan Ciracap tidak terakses jaringan internet. Hal itu tentunya menyulitkan kegiatan belajar mengajar yang berbasis online karena pandemi Covid-19.

Rural ICT Camp kelima akan berlangsung di Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi pada 7 – 11 November 2024 dengan tema ‘Konektivitas Pedesaan & Ketahanan Iklim’.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News