Film Jurnal Risa Hadirkan Sosok ‘Samex’ yang Paling Ditakuti

Senin, 27 Mei 2024 – 13:00 WIB
Film Jurnal Risa Hadirkan Sosok ‘Samex’ yang Paling Ditakuti - JPNN.com Jabar
Tim Jurnal Risa bersama aktris Prinsa Mandagie dan Sandy Pradana dalam konferensi pers film 'Jurnal Risa by Risa Saraswati' di Kota Bandung. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

“Saya cerita ke tim yang punya keinginan main film. Jadi saya iseng tanya ke MD Pictures gimana kalau yang main filmnya tim Jurnal Risa, dan disetujui idenya hingga jadilan film ini,” kata Risa saar sesi jumpa pers di Bandung, Senin (27/5).

Ia pun ingin memberikan pesan melalui film ini kalau tidak boleh sompral saat berbicara.

"Kami menceritakan ulang bagaimana sosok itu menghantui kami. Itu terjadi karena ketidak sopanan kami. Setidaknya para penonton sehari-hari bisa melihat bagaimana kalau berbuat tidak baik di lokasi syuting impactnya bisa sampai rumah," ucapnya.

Film Jurnal Risa by Risa Saraswati ini digarap berbeda di mana kamera dokumenter merekam sebuah perjalanan mengerikan tim Jurnal Risa dalam upaya menyelamatkan bintang tamu mereka, Prinsa.

Sosok ini merupakan hantu yang paling mereka takuti, hantu yang selalu mendatangi siapapun yang menyebut namanya.

Prinsa mengatakan alasannya menerima tawaran film ini dikarenakan memang memiliki impian untuk main film.

"Ini film pertama aku dan cukup menantang karena langsung main film horor. Aku belajar mengenai gestur dan observasi untuk memerankannya," ucap aktris yang juga penyanyi itu.

Selain itu juga Prinsa belajar akting mengenai kesurupan dan ia merasa beruntung karena langsung dibimbing dengan Rizal Mantovani.

Rumah produksi MD Pictures merilis sebuah film dengan judul 'Jurnal Risa by Risa Saraswati' yang terinspirasi dari penelusuran hantu tim Jurnal Risa.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News