Terungkap, Oknum BPK Jabar Aktif Meminta Duit ke SKPD yang Tengah Diaudit
“Kami patungan uang pribadi dari para pimpinan sebanyak Rp 200 juta dua kali penyampaian,” kata Yukie.
Kemudian, oknum BPK Jabar ini juga meminta uang ke SKPD lain di lingkungan Pemkab Bogor.
Kasubag Keuangan Kecamatan Cibinong Mujiyono mengaku diminta sejumlah uang oleh oknum BPK dan diminta uang operasional sebanyak 10 persen dari nilai proyek senilai Rp 9 miliar.
Namun dalam perjalanannya terjadi tawar menawar sehingga yang terpenuhi hanya Rp 50 juta.
“Akhirnya kami iuran dari lurah untuk membayarnya,” tutur dia.
Kemudian, aksi pemerasan oknum BPK Jabar juga merambat ke Dinas Pendidikan dan satuan non kedinasan yaitu Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bogor.
Sekretaris KONI Kabupaten Bogor Rieke Iskandar menuturkan, dirinya ditelepon Ihsan untuk meminta uang operasional Rp 150 juta
Karena mengaku tak punya uang, terjadilah tawar menawar sampai akhirnya disepakati nominal Rp 50 juta yang diberikan KONI kepada Ihsan.
Berdasarkan keterangan sejumlah saksi, terungkap bahwa oknum BPK Jabar aktif meminta duit kepada SKPD yang tengah diaudit. Begini penjelasannya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News