Hasil Olah TKP Pembunuhan Subang: Mayat Tuti dan Amalia Sempat Dimandikan Pelaku

Kamis, 26 Oktober 2023 – 12:35 WIB
Hasil Olah TKP Pembunuhan Subang: Mayat Tuti dan Amalia Sempat Dimandikan Pelaku - JPNN.com Jabar
Dirkrimum Polda Jabar Kombes Pol Surawan. Foto: Nur Fidhiah Sharing/jpnn.com

jabar.jpnn.com, SUBANG - Mayat Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu di Jalan Cagak, Kabupaten Subang, sempat dimandikan terlebih dahulu oleh pelaku sebelum dimasukan ke dalam bagasi mobil Alphard.

Direktur Kriminal Umum (Dirkrimum) Polda Jabar Kombes Pol Surawan mengatakan, hasil olah TKP menunjukan bahwa tubuh korban terdapat bekas siraman air.

Namun, ia tidak menjelaskan secara detail terkait sosok yang memandikan korban. 

"Betul dari olah TKP juga sama bahwa korban ada bekas disiram air," kata Surawan di Mapolda Jabar, Kamis (26/10). 

Surawan menjelaskan, olah TKP kemarin di Subang untuk mencocokan kesesuian keterangan tersangka Danu dengan apa yang terjadi di TKP.

Olah TKP ulang untuk mengetahui korban dibunuh di area mana dan setelah itu dibawa ke mana. 

"Kami melakukan olah TKP ulang beserta puslabfor, identifikasi termasuk juga Inafis kami mencocokan kesesuaian antara keterangan Danu dengan hasil olah TKP awal," jelasnya. 

"Di situ terdapat bekas darah dan bercak darah sebagainya kami mencocokan di mana kira-kira korban dibunuh, kemudian di bawa ke mana setelah itu," sambungnya. 

Mayat Tuti dan Amalia, ibu dan anak korban pembunuhan Subang sempat dimandikan oleh pelaku sebelum dimasukan ke dalam bagasi mobil.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News