Coutry Fiesta Model Hunt Vol 1 Jadi Ajang Pencarian Model Milenial
jabar.jpnn.com, BANDUNG - Menjadi seorang model, selebritis Instagram atau selebgram kini menjadi impian generasi milenial.
Seiring berjalannya waktu, menjadi model kini tak lagi harus dimulai dari berlenggak lenggok di atas catwalk.
Punya penampilan menarik dan mampu mengelola media sosial bisa menjadi jalan seseorang menjadi model.
Kesempatan untuk tampil lebih fashionable pun lebih tinggi untuk dikenal orang lebih banyak.
Country Fiesta Model Hunt Vol 1 mencoba menjaring para kawula muda untuk menunjukkan kemampuanya di bidang entertain khususnya dunia modelling.
Aktor Jonathan Frizzy didapuk sebagai brand ambassador sekaligus model dalam ajang pencarian bakat ini.
Model kenamaan di tahun 1995 ini mengaku dirinya merasa nostalgia melihat para finalis yang hadir di hadapannya.
“Dulu saya juga meraskaan hal yang sama, grogi banget. Tetapi kuncinya harus percaya diri, dan positif thinking. Jadi model juga harus bisa lebih mandiri, fokus dan berkembang,” kata pria yang karib disapa Ijonk di Bandung, belum lama ini.
Ajang pencarian bakat Country Fiesta Model Hunt Vol 1, mengincar model berbakat masa kini di beberapa wilayah di Indonesia, salah satunya Bandung.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News