KPU Kabupaten Purwakarta Terima 1,5 Juta Lembar Surat Suara Pilkada 2024

Minggu, 03 November 2024 – 19:30 WIB
KPU Kabupaten Purwakarta Terima 1,5 Juta Lembar Surat Suara Pilkada 2024 - JPNN.com Jabar
Ilustrasi Kertas Surat Suara Pilkada 2024. Foto: Ricardo/JPNN.com

jabar.jpnn.com, PURWAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, telah menerima 1.518.292 lembar surat suara untuk digunakan pada Pilkada 2024.

Ketua KPU Purwakarta, Dian Hadiana menyampaikan bahwa sebanyak 1,5 juta lembar surat suara itu merupakan surat suara pemilihan bupati dan wakil bupati serta surat suara pemilihan gubernur dan wakil gubernur.

"Logistik pilkada berupa surat suara itu kini tersimpan di gudang logistik KPU Purwakarta," katanya.

Gudang logistik KPU Purwakarta berlokasi di Jalan Baru, Desa Ciwareng, Kecamatan Babakancikao, Kabupaten Purwakarta.

Gudang logistik tersebut dijaga pihak kepolisian selama 24 jam.

Ia mengatakan, surat suara yang telah diterima itu sesuai dengan jumlah daftar pemilih tetap di Purwakarta, termasuk surat suara tambahan 2,5 persen untuk pemilih pindahan serta antisipasi terjadinya pemungutan suara ulang.

"Untuk pemilihan bupati dan wakil bupati ada 760.146 lembar surat suara. Itu sudah sesuai dengan jumlah DPT (daftar pemilih tetap), ditambah 2,5 persen," katanya.

Sedangkan untuk surat suara pemilihan gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat KPU Purwakarta menerima 758.146 surat suara.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, telah menerima 1.518.292 lembar surat suara untuk digunakan pada Pilkada 2024.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News