Ada Siswa SD Terpapar Covid-19, Ini Penjelasan Disdik Kota Bandung

Jumat, 28 Januari 2022 – 14:10 WIB
Ada Siswa SD Terpapar Covid-19, Ini Penjelasan Disdik Kota Bandung - JPNN.com Jabar
Suasana Pembelajaran Tatap Muka (PTM) 100 persen. Ilustrasi: Ricardo/JPNN.com

"Iya ke PJJ selama 15 hari kalau sudah dinyatakan aman baru dilanjutkan lagi (PTM)," ungkapnya. 

Menurut Risman, sekolah yang dihentikan sementara kegiatannya merupakan kelompok kedua atau sekolah dengan kapasitas 75 persen 

Atas kejadian ini, pihaknya mengimbau kepada sekolah untuk terus mengingatkan orang tua siswa dan siswa dalam menerapkan protokol kesehatan. 

Pelaksanaan PTM pun akan disesuaikan mengacu kepada regulasi pemerintah pusat dan Kota Bandung. 

"Pengaturan PTM disesuaikan menunggu regulasi baru, karena omicron meningkat, maka peninjauan ulang kami menunggu arahan Satgas Kota Bandung akan seperti apa. Disdik mengeluarkan edaran untuk antisipasi pencegahan," tuturnya. 

Sebelumnya, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung mengonfirmasi ada tiga siswa sekolah dasar di Bandung yang terpapar Covid-19. 

Atas kejadian tersebut, Pemkot Bandung menutup satu sekolah selama 15 hari ke depan.

Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Bandung Yana Mulyana menuturkan, berdasarkan tes acak yang dilakukan bersama Dinas Pendidikan (Dinkes) Kota Bandung, ditemukan adanya siswa positif Covid-19 di dua sekolahan. 

Temuan tiga siswa SD positif Covid-19, Disdik Kota Bandung beri penjelasan begini.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News