Dinilai Menyesatkan Publik, Hotman Paris Dipolisikan DPC Peradi Kota Bandung
Sebelumnya, advokat Hotman Paris terlibat ‘perang dingin’ dengan Otto Hasibuan. Hotman bahkan sampai mengundurkan diri dari organisasi Peradi.
Keluarnya Hotman Paris dari Peradi ini ada kaitannya dengan pembatalan perubahan anggaran dasar Peradi ihwal masa jabatan tiga periode Ketum Peradi.
Anggaran dasar tersebut menjadi dasar kepengurusan DPN Peradi, di mana saat ini Ketum Peradi dijabat oleh Otto Hasibuan.
Putusan ini pun diperkuat di Pengadilan Tinggi (PT) Medan dan Mahkamah Agung.
Tak lama, Hotman Paris pun turut menanggapi putusan tersebut. Hotman mengaku beruntung sudah keluar dari Peradi sebelum ada putusan MA.
“Untung saya sudah keluar. Saya keluar jauh sebelumnya,” kata Hotman Paris di Kantor Dewan Pengacara Nasional (DPN), Jakarta Selatan, Selasa (20/4). (mcr27/jpnn)
DPC Peradi Kota Bandung melaporkan pengacara Hotman Paris ke Polda Jabar soal ucapannya yang menyinggung kepengurusan Peradi Otto Hasibuan.
Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News