Polda Jabar Pastikan Penyelidikan Kasus Lakalantas Cianjur Transparan
jabar.jpnn.com, CIANJUR - Polda Jabar memastikan pihaknya serius dalam menangani kasus kecelakaan lalu lintas (lakalantas) yang menewaskan mahasiswi Selvi Amalia Nuraeni (19) di Cianjur.
Sampai saat ini, penyidik masih bekerja mengungkap dan mencari penyebab tewasnya Selvi yang diduga tertabrak salah satu mobil rombongan pejabat polisi.
“Kasus kecelakaan yang terjadi di Cianjur pada Jumat lalu ini betul-betul menjadi atensi untuk kami ungkap, tidak ada hal-hal proses penyidikan atau penyelidikan yang akan kami tutup-tutupi ke publik,” kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo di Bandung, Jumat (27/1).
Apalagi, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sudah memberikan atensi khusus agar polisi setempat mengungkap kasus tersebut.
“Ini juga menjadi atensi pak Kapolri yang sudah diperintahkan melalui pak Kapolda dan pak Kabid pun suda mengatensi kepada penyidik kapolres dan pada pak ditlantas untuk mengungkap dan tidak menutup-nutupi sedikit pun,” jelasnya.
Sementara itu, Dirlantas Polda Jabar Kombes Pol Wibowo mengungkapkan, bahwa hari ini dia akan langsung meluncur ke Cianjur untuk mendalami kembali kasus ini.
“Jadi sedang kami dalami kembali unutk teknisnya, jadi rekan-rekan mohon sabar ya hari ini saya luangkan waktu saya untuk ke Cianjur mendalami kembali ya. Mendalami seluruh informasi data yang kami miliki sehingga nantinya betul-betul bisa kami ketahui siapa pelakunya, kemudian kendaraan apa yang terlibat,” ucapnya.
Sebelumnya, seorang perempuan bernama Selvi Amalia Nuraeni (19) meninggal dunia diduga karena terlibat kecelakaan lalu lintas.
Polda Jabar menyampaikan bahwa pihaknya tidak akan menutup-nutupi penyelidikan kasus lakalantas yang diduga melibatkan salah satu kendaraan rombongan polisi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News