Demi Raih Penghargaan Gubernur Jabar, Pemkot Depok Fokus Hilangkan Jamban

Rabu, 16 November 2022 – 23:00 WIB
Demi Raih Penghargaan Gubernur Jabar, Pemkot Depok Fokus Hilangkan Jamban - JPNN.com Jabar
Wali Kota Depok Mohammad Idris. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Wali Kota Depok Mohammad Idris menyebut tahun ini seluruh kelurahan di Kota Depok telah mendeklarasikan bebas buang air besar sembarangan atau open defecation free (ODF).

"Pada tahun ini, kami sudah mendeklarasikan di Jawa Barat untuk seluruh kelurahan di Kota Depok tidak ada lagi yang buang air besar sembarangan di kali, selokan atau ke kolam," ucap Idris, Rabu (16/11).

Dirinya mengungkapkan sejalan dengan deklarasi tersebut, semuanya harus memiliki septic tank yang sesuai dengan Standar Nasional Indonesia (SNI).

"Baru Kota Depok yang berani mendeklarasikan diri di tingkat Jawa Barat, karena memang tidak mudah. Makanya kami dikasih sertifikat oleh Pak Gubernur Ridwan Kamil," kata Idris.

Namun, deklarasi ini bukan seluruhnya sudah sempurna, Pemkot Depok juga diberikan waktu tiga bulan untuk memperbaiki seluruhnya.

"Sebelumnya juga masih ditemukan jamban di beberapa kelurahan yang ada di Kota Depok. Dan kami diberi waktu tiga bulan untuk memperbaikinya, jika sudah oke baru kami diberi predikat kota sehat wistara," jelasnya.

Idris juga berpesan jika masyarakat masih menemukan jamban di lingkungannya agar bisa melaporkan kepada Pemkot Depok.

"Misalnya masih ada yang buang air di koya, masyarakat bisa melaporkan ke kami dan nanti akan kami intervensi," tandasnya. (mcr19/jpnn)

Pemkot Depok deklarasi bebas ODF di Provinsi Jawa Barat, untuk menyempurnakan hal tersebut Idris meminta masyarakat melapor jika ada jamban di wilayahnya.

Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News