Pegadaian Berikan Pelatihan Bisnis Kuliner untuk Nasabahnya

Rabu, 21 September 2022 – 21:10 WIB
Pegadaian Berikan Pelatihan Bisnis Kuliner untuk Nasabahnya - JPNN.com Jabar
Pegadaian Berikan Pelatihan Bisnis Kuliner untuk Nasabahnya. Foto: Source for JPNN.

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Moment Hari Pelanggan Nasional yang diperingati setiap 4 September, pada dasarnya selalu disambut gembira, baik oleh perusahaan, maupun oleh konsumen.

Sebagai salah satu lembaga keuangan yang peduli terhadap nasabah-nasabahnya, Badan Usaha Milik Negara (BUMN) PT Pegadaian (Persero) turut menggelar pelatihan bisnis kuliner dalam rangka Hari Pelanggan Nasional.

Program edukasi itu bertajuk “Kelas Startup Bisnis Kuliner”, yang telah digelar pada 5 - 9 September 2022 yang lalu.

Materi yang disampaikan pada program ini diharapkan bisa di implementasikan langsung oleh nasabah yang mengikuti free live class.

Pasalnya, mentor merupakan pebisnis kuliner yang sudah terbukti berhasil menjalankan model bisnis masing-masing.

Rangkaian free live class ini juga dilengkapi dengan sesi konsultasi via Group Whatsapp bagi peserta.

Hal ini dilakukan untuk memberikan akses terhadap banyak informasi dan edukasi mengenai bisnis kuliner yang dirancang Foodizz untuk nasabah terpilih Pegadaian.

Disamping mengikuti Live Class & engagement group, nasabah juga diberikan kesempatan untuk bisa mengakses pusat informasi dan transaksi untuk para pebisnis kuliner yang mencari berbagai vendor dalam memulai dan mengembangkan bisnis kuliner.

BUMN PT Pegadaian menggandeng Foodizz berikan pelatihan bisnis kuliner bagi para nasabahnya.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News