Begini Bunyi Janji Manis Wakil Rakyat Untuk Ratusan Buruh di Kota Depok
jabar.jpnn.com, DEPOK - Setelah melakukan aksi unjuk rasa di depan Kantor Wali Kota Depok ratusan buruh melanjutkan aksi unjuk rasa ke depan Gedung DPRD Depok.
Setelah perwakilan buruh melakukan orasi, tak lama para pimpinan DPRD Kota Depok melakukan audiensi bersama para perwakilan buruh dari sembilan federasi.
Setelah audiensi, terlihat Ketua DPRD Kota Depok TM Yusufyah Putra dan seluruh Wakil Ketua DPRD Hendrik Tangke Allo, Yetti Wulandari, dan Tajudin Tabri menemui seluruh massa aksi.
Ketua DPRD Depok TM Yusufsyah Putra mengungkapkan bahwa pimpinan DPRD Depok mengucapkan terima kasih atas aksi peduli yang dilakukan oleh para buruh di Kota Depok.
"Kami bersepakat pimpinan dan anggota DPRD Depok akan hadir bersama rekan-rekan untuk menurunkan harga BBM bersubsi," ucapnya di atas mobil komando, Kamis (15/9).
Pihaknya mengatakan akan memberikan rekomendasi dari para buruh kepada pemerintah pusat untuk mencabut kenaikan BBM tersebut.
"Kami sepakat atas rekomendasi dari para buruh untuk merubuah kebijakan dari pemerintah pusat dengan mencabut kenaikan BBM bersubsidi," tutur politisi PKS tersebut.
Putra mengungkapkan bahwa pihaknya sangat memahami kondisi kenaikan BBM yang dialami oleh masyarakat saat ini.
TM Yusufsyah Putra berjanji akan meneruskan aspirasi dari ratusan buruh di Kota Depok terutama terkait kebijakan pemerintah pusat menaikan harga BBM.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News