Gegara Hal Ini Warga Sekitar Sepakat Tutup Jalan Pemuda

Senin, 27 Juni 2022 – 21:45 WIB
Gegara Hal Ini Warga Sekitar Sepakat Tutup Jalan Pemuda - JPNN.com Jabar
Penutupan Jalan Pemuda, Sawangan, Kota Depok. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Warga sekitar menutup akses Jalan Pemuda, Sawangan, Kota Depok.

Penutupan jalan itu dilakukan lantaran akses itu kerap kali dilintasi pengendara.

Sekadar diketahui, Jalan Pemuda dijadikan sebagai jalan alternatif bagi kendaraan roda empat dan roda dua untuk menghindari kemacetan yang kerap kali terjadi setiap harinya di Jalan Raya Muchtar.

Salah satu warga sekitar Enjum Supriatna menerangkan, Jalan Pemuda ditutup untuk kendaraan roda empat sejak 15 Juni 2022.

“Jalan ini ditutup karena menghambat aktivitas warga sekitar, karena ini statusnya jalan lingkungan. Kami saja kalau mau mengantar anak sekolah susah,” terangnya, Senin (27/6).

Tak hanya itu, penutupan jalan tersebut dilakukan lantaran warga sekitar merasa khawatir, lantaran banyak anak kecil yang bermain di jalan itu.

"Apalagi di sini banyak anak-anak main, kami khawatir takut terjadi hal yang tidak diinginkan," jelasnya.

Tidak hanya itu, kerap kali juga di Jalan Pemuda terjadi keributan lantaran banyak kendaraan yang cekcok karena kondisi jalannya yang sempit.

Sering dijadikan jalan alternatif untuk menghindari kemacetan di Jalan Raya Muchtar, warga sekitar sepakat tutup Jalan Pemuda Sawangan untuk umum.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News