Waduh, Kasus Covid-19 di Depok Kembali Meningkat

Sabtu, 11 Juni 2022 – 19:40 WIB
Waduh, Kasus Covid-19 di Depok Kembali Meningkat - JPNN.com Jabar
Kadinkes Kota Depok Mary Liziawati. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Kepala Dinas Kesehatan Kota Depok Mary Liziawati menyebut kasus Covid-19 di wilayahnya kini kembali mengalami peningakatan.

"Kini di Kota Depok terjadi kenaikan kasus Covid-19," ucap Mary saat dihubungi JPNN.com, Sabtu (11/6).

Mary menjelaskan, pada Jumat (10/6) terdapat 18 kasus baru yang ditemukan dari hasil PCR.

"Kemarin ada 18 kasus terkonfirmasi," ujarnya.

Namun, hingga kini Mary masih belum bisa memastikan apakah kasus tersebut masuk dalam kasus Covid-19 varian baru atau bukan.

"Kami belum bisa pastikan subvariannya karena pemeriksaan baru melalui PCR dan belum ada arahan dari Kemenkes untuk pemeriksaan lanjutan," jelasnya.

Untuk mengantisipasi lonjakan kasus, dirinya juga terus melakukan sosialisasi secara masif kepada masyarakat Kota Depok.

"Kami terus mengingatkan masyarakat melalui sosial media, mengimbau agar masyarakat tetap memakai masker di dalam ruangan, kendaraan umum, kerumuman dan bila merasa tidak enak badan segera lakukan pemeriksaan kesehatan, serta lakukan vaksinasi booster," tutupnya. (mcr19/jpnn)

Kasus Covid-19 di Kota Depok kembali meningkat, terdapat 18 kasus baru yang hingga kini belum diketahui jenis variannya.

Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Lutviatul Fauziah

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News