TPPAS Legok Nangka Siap Olah Sampah Jadi Energi Lisrik

Sabtu, 29 Juni 2024 – 17:21 WIB
TPPAS Legok Nangka Siap Olah Sampah Jadi Energi Lisrik - JPNN.com Jabar
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat menandatangani kerja sama dengan pihak konsorsium Jepang soal pembangunan TPPAS Legok Nangka. Foto: Source for JPNN.

"Jadi nanti sampah itu dibakar nah panasnya jadi energi lalu diambil sama PLN,” lanjutnya.

Prima menuturkan, proyek TPPAS Legok Nangka akan rampung seusai timeline pada tahun 2028 mendatang. Namun Pemprov Jabar menargetkan penyelesaian proyek itu bisa selesai lebih cepat agar persoalan sampah di Bandung Raya bisa cepat teratasi.

“Target pelaksanaan sebenarnya kalau di timeline kami itu 2028 atau di 2029 awal. Maka dari itu Sarimukti kita harus benar-benar memanfaatkan perluasan, mudah-mudahan sebelum habisnya Sarimukti, Legok Nangka sudah bisa digunakan. Jadi target kita disini,” tuturnya.

Sebelumnya, Pemprov Jabar menandatangani kerja sama dengan PT Jabar Enviromental Solutions (JES) dalam pengelolaan TPPAS Regional Legok Nangka di Gedung Sate, pada Jumat (28/6/2024).

Dalam perjanjian kerja sama tersebut, PT JES berkewajiban mempertahankan rasio utang terhadap ekuitas minimal 80:20. Perjanjian juga mengatur periode konsesi selama 20 tahun per Tanggal Operasi Komersial (COD) yang diharapkan bisa dimulai Februari 2029 mendatang.

Termasuk ke dalam kerja sama yang ditandatangani, pemenuhan dokumen transaksi pada Desember 2024 serta uji komisioning yang dijadwalkan pada Agustus 2028. Perjanjian dengan PT JES akan dilengkapi dengan komitmen bersama PT Penjaminan Infrastruktur Indonesia. 

Penandantangan perjanjian dengan PT JES disaksikan Menko Marvest, dan Kemenko  Perekonomian, perwakilan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Menteri Keuangan, dan mantan Wakil Menteri Lingkungan Hidup pemerintah Jepang.

Menurut Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin, Pemprov selaku Penanggung Jawab Projek Kerja Sama (PJPK) berkomitmen mengelola sampah regional di  Cekungan Bandung dengan mempercepat operasional TPPAS Regional Legoknangka.

Pembangunan infrastruktur TPPAS Legok Nangka segera dimulai seiring dengan penandantanganan kerjasama Pemprov Jabar dengan konsorsium Jepang.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News