Respons Pengamat ITB Soal Fenomena Monyet Berkeliaran di Permukiman Warga Bandung

Jumat, 01 Maret 2024 – 12:50 WIB
Respons Pengamat ITB Soal Fenomena Monyet Berkeliaran di Permukiman Warga Bandung - JPNN.com Jabar
Ilustrasi serangan kawanan monyet liar yang masuk ke permukiman warga. ANTARA/HO-warga

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Dalam dua hari terakhir, gerombolan monyet ekor panjang turun ke permukiman warga di Kota Bandung. Kelompok monyet itu terlihat di tiga permukiman dan terakhir muncul di sekitar Jalan Supratman.

Mereka berpindah-pindah dari genting, kabel, hingga memasuki area luar rumah warga.

Ketua Museum Zoologi Sekolah Ilmu dan Teknologi Hayati (SITH) Institut Teknologi Bandung (ITB) Ganjar Cahyadi mengatakan, ada tiga kemungkinan penyebab monyet ekor panjang berkeliaran atau turun ke permukiman warga.

”Pertama, kelompok monyet tersebut merasakan ada tanda bahaya dari alam sehingga menjauh dari habitatnya,” kata Ganjar dalam keterangannya, Jumat (1/3).

Jarak waktu terjadinya bencana dari berpindahnya hewan tersebut biasanya relatif cepat. Hal ini karena primata tersebut memiliki insting yang lebih kuat.

”Biasanya bencana tidak akan terlalu lama (dari kepergian mereka dari habitatnya). Namun, jika tidak ada kejadian bencana, penyebabnya mungkin hal ini,” ucap dia.

Penyebab kedua, kemungkinan hewan ini mencari makan ke tempat lain karena di tempat sebelumnya sumber daya makanan menipis sementara populasinya banyak.

Ketiga, menurutnya, kemungkinan adanya kompetisi dengan kelompok monyet lainnya.

Pengamat ITB mengomentari fenomena kelompok monyet ekor panjang yang turun ke permukiman warga di Kota Bandung dalam beberapa hari terakhir.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News