Pembeli Sepi, Pedagang di Pasar Andir Trade Center Bandung Lakukan Live Shopping di Kios

Kamis, 21 September 2023 – 20:00 WIB
Pembeli Sepi, Pedagang di Pasar Andir Trade Center Bandung Lakukan Live Shopping di Kios - JPNN.com Jabar
Salah satu seorang pedagang di Pasar Andir Trade Center, Kota Bandung, sedang live shopping di kiosnya, Kamis (21/9). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

Bermodalkan ring light dan gawai, para pedagang ini tinggal menawarkan produknya saja kepada konsumen online.

“Teman-teman di Pasar Andir sangat terdampak dengan kehadiran live shopping, kerasa banget dampaknya,” kata Nayli kepada JPNN di kios Pasar Andir Trade Center Bandung, Kamis (21/9).

Nayli menuturkan, mereka harus bersaing dengan jenama-jenama lokal lainnya yang juga ikut berdagang di live shopping. Kemudian, harga yang ditawarkan di live shopping lebih murah.

“Terjual sih kadang 1 – 2 (potong baju), kalau tahun kemarin masih banyak yang beli karungan. Tetapi karena ada live shopping, harga-harga jadi turun, di sini agak kurang. Kondisi setahun ke belakang seperti ini,” ujarnya.

Pantauan JPNN di lokasi, kios-kios yang masih bertahan di Pasar Andir Trade Center rata-rata menjual pakaian dan kebutuhan primer lainnya.

Kios mereka tetap buka, namun saat sepi pengunjung, para pedagang ini bakal ‘cuap-cuap’ di depan layar gawainya.

Kaya Nayli, Pasar Andir Trade Center kembali bangkit pasca terpuruk di masa pandemi Covid-19 tahun 2020 - 2021.

Setahun belakang, kunjungan kembali anjlok sebab serangan live shopping yang rupanya merugikan mereka.

Para pedagang di Pasar Andir Trade Center ramai-ramai pindah berjualan di live shopping.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News