Soal SE Menag 05 Tahun 2022 terkait Penggunaan Pengeras Suara di Masjid dan Musala, DKM Masjid Raya Bandung: Ini Langkah Tepat

Selasa, 22 Februari 2022 – 14:45 WIB
Soal SE Menag 05 Tahun 2022 terkait Penggunaan Pengeras Suara di Masjid dan Musala, DKM Masjid Raya Bandung: Ini Langkah Tepat - JPNN.com Jabar
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas yang akrab dipanggil Gus Yaqut. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Raya Bandung angkat bicara, soal Surat Edaran (SE) Menteri Agama (Menag) Nomor 05 Tahun 2022 terkait Penggunaan Pengeras Suara di Masjid dan Musala.

Ketua DKM Masjid Raya bandung Muchtar Gandaatmaja mengatakan, SE Menag yang mengatur pedoman penggunaan pengeras suara di masjid dan musala merupakan langkah yang tepat.

SE ini nantinya bisa menjadi rujukan masyarakat dan pengurus dalam mengatur penggunaan pengeras suara di masjid dan musala.

Muchtar menuturkan, pengaturan penggunaan pengeras suara di masjid dan musala memang perlu dilakukan.

Sebab, sudah banyak kasus yang timbul di masyarakat mengenai pengeras suara.

"Menurut saya menang harus diatur. Waktunya juga tepat, karena saat ini permasalahan bukan cuma dengan yang berbeda agama saja, dengan sesama muslim pun sekarang susah dikendalikan," ujar Muchtar dihubungi JPNN.com, Selasa (22/2).

Dalam penjelasannya, Muchtar memberikan salah satu contoh kasus yang berada di Kota Medan, yang mana ada seorang wanita ditahan polisi gegara meminta pengurus untuk mengecilkan volume pengeras suara masjid di dekat rumahnya.

Berdasarkan kasus itu, Muchtar menilai, kemaslahatan masyarakat harus diutamakan, termasuk dalam pengaturan penggunaan pengeras suara di masjid dan musala.

DKM Masjid Raya menilai langkah Menag Yaqut mengeluarkan SE soal pengaturan penggunaan pengeras suara, merupakan langkah yang tepat. Simak penjelasannya.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News