Begini Komentar Fraksi PKS Soal Kisruh Program KDS

Selasa, 10 Mei 2022 – 16:55 WIB
Begini Komentar Fraksi PKS Soal Kisruh Program KDS - JPNN.com Jabar
Kondisi jelang Rapat Paripurna, Selasa (10/5). Foto ilustrasi: Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Ketua Fraksi PKS Hafid Nasir akhirnya buka suara soal kisruh Kartu Depok Sejahtera (KDS), yang berujung pada tersudutkannya PKS dalam permasalahan tersebut.

Hafid menilai semua anggota dewan punya tugas untuk melakukan pengawasan terkait program pemerintah yang sedang berjalan.

"Jika dalam penerimaan manfaat KDS tidak tepat sasaran, dilaporkan saja," ucapnya kepada JPNN.com, Selasa (10/5).

Baginya prosedur verifikasi dan validasi Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) seharusnya sudah dijalankan sesuai regulasi yang ada.

"Seluruh penerima manfaat KDS itu sudah tercatat di DTKS," terangnya.

Hingga saat ini jumlah penerima KDS mencapai 1.672 penerima, yang terdiri dari 112 warga Beji, 130 warga Bojongsari, 131 warga Cilodong, 162 warga Cimanggis, 110 warga Cinere, 261 warga Cipayung, 84 warga Limo, 124 warga Pancoran Mas, 258 warga Sawangan, 114 warga Sukmajaya, dan 186 warga Tapos.

Hafid menyebut jika ada masyarakat yang tidak terdaftar dalam DTKS tetapi mereka masuk dalam kategori sebagai penerima hak, maka perlu segera di lakukan verifikasi faktual.

"Jika ada warga yang berhak menerima KDS tetapi belum terdaftar di DTKS maka akan dilakukan verifikasi," terangnya.

Ketua Fraksi PKS Hafid Nasir akhirnya buka suara soal kisruh Kartu Depok Sejahtera (KDS), begini katanya.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News