Petahana DPD RI Aceng Fikri Gugur, Komeng Lolos ke Senayan

Senin, 18 Maret 2024 – 17:00 WIB
Petahana DPD RI Aceng Fikri Gugur, Komeng Lolos ke Senayan - JPNN.com Jabar
Ketua Divisi Data dan Informasi KPU Jabar Ahmad Nur Hidayat saat membacakan rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara DPD RI di Aula Kantor KPU Jabar, Kota Bandung, Senin (18/3). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/jpnn.com

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Komedian Alfiansyah atau dikenal sebagai Komeng, dipastikan lolos ke Senayan sebagai anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI. 

Dalam rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara yang digelar di KPU Provinsi Jawa Barat, Komeng meraih suara 5.399.699.

Perolehan suara Komeng menjadi yang paling tinggi di bandingkan calon DPD RI lainnya. 

"Nomor urut 10 Alfiansyah Komeng meraih suara 5.399.699," kata Ketua Divisi Data dan Informasi KPU Jabar Ahmad Nur Hidayat saat membacakan rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara DPD RI di Aula Kantor KPU Jabar, Kota Bandung, Senin (18/3). 

Selain Komeng, caleg lain yang juga lolos sebagai anggota DPD RI adalah Aanya Rina Casmayanti dengan perolehan suara 1.976.561, Jihan Fahira 1.823.907, dan Agita Nurfianti 1.168.837.

Petahana Aceng Fikri justru kalah pamor dari pesaingnya Komeng. Dalam Pileg DPD RI, mantan Bupati Garut itu hanya memperoleh suara 1.128.912.

Sebelumnya, komedian Komeng mengungkap salah satu misinya maju sebagai calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) untuk Dapil Jawa Barat di Pemilu 2024.

Ia mengaku, ingin berupaya mewujudkan aspirasi seniman dan menghadirkan program-program berbasis seni dan budaya. 

Komedian Komeng memperoleh suara paling banyak dalam Pileg DPD RI.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News