Timnas Indonesia Sukses Melibas Curacao 2-1, Shin Tae-yong Bakal Evaluasi Lini Pertahanan

Selasa, 27 September 2022 – 22:57 WIB
Timnas Indonesia Sukses Melibas Curacao 2-1, Shin Tae-yong Bakal Evaluasi Lini Pertahanan - JPNN.com Jabar
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-young, saat memberikan keterangan resmi kepada awak media, di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor. Foto: Yogi Faisal/jpnn.com

Hingga peluit turun minum ditiup wasit, skor 1-0 tak berubah untuk keunggulan Indonesia.

Memasuki babak kedua, Curacao langsung tancap gas untuk menyerang lini pertahanan Timnas Indonesia.

Alhasil, anak asuh Remko Marcelo Velentino Bicentini sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat chip shot indah Jeremy Cornelis Jacobus Antonisse, kala babak kedua baru berjalan dua menit tepatnya di menit 47.

Skor 1-1 membuat Indonesia semakin bernafsu untuk menambah pundi-pundi gol. Serangan demi serangan terus dilesakkan anak asuh Shin Tae-yong di babak kedua.

Sepanjang babak kedua, tensi permain terus meningkat. Tak hanya jual beli serangan, hujan pelanggaran pun mewarnai jalanya babak kedua.

Alhasil, pada menit 80 pemain nomor punggung 7 Juninho Gracielo Bacuna harus diganjar kartu kuning untuk kedua kalinya, yang membuat Curacao harus bermain dengan sepuluh pemain.

Bermain dengan sepuluh pemain, membuat Curacao kewalahan dalam menghadapi dan meredam setiap gempuran Timnas Indonesia.

Tepat pada menit 87, Dendy Sulistyawan sukses membobol gawang Tyrick Jeremy Bodak, yang membuat Indonesia unggul 2-1.

Meski Timnas Indonesia sukses mengalahkan Curacao 2-1 pada leg kedua FIFA Matchday, Shin Tae-yong mengaku akan melakukan perbaikan di lini pertahanan.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News