Berikut Identitas Orang yang Dicurigai Terlibat Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang

Kamis, 11 Agustus 2022 – 16:09 WIB
Berikut Identitas Orang yang Dicurigai Terlibat Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang - JPNN.com Jabar
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo di Mapolda Jabar. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jabar.jpnn.com, SUBANG - Seseorang yang dicurigai terlibat dalam kasus pembunuhan ibu dan anak Subang diamankan Polisi di wilayah Muara Angke, Jakarta Utara.

Penangkapan ini berdasarkan hasil pengembangan dari penyelidikan yang dilakukan polisi hampir satu tahun.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo menuturkan, orang tersebut merupakan anak buah kapal (ABK) yang menumpang kapal ketika hendak menuju Kalimantan dari Cilacap, Jawa Tengah.

“Dia ikut di kapal, statusnya mungkin sebagai anak buah kapal tetapi bukan anak buah kapal tetap, hanya ikut di kapal tersebut,” kata Ibrahim di Mapolda Jabar, Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung, Kamis (11/8).

Ibrahim tak memerinci ihwal identitas kapal yang ditumpangi orang berinisial S itu.

Termasuk, hubungannya dengan korban Tuti dan Amelia. Menurutnya, polisi hingga kini masih melakukan serangkaian pendalaman terhadap keterangan seseorang yang dicurigai ini.

“Data keterangan (hubungan dengan korban) tidak kami ekspos tetapi kami klarifikasi terkait petunjuk dari penyidik,” ujar Perwira Menengah Polri itu.

Sebelumnya, warga Kabupaten Subang digegerkan dengan penemuan mayat ibu dan ibu bersimbah darah di bagasi mobil.

Polisi mengamankan seseorang yang dicurigai terlibat dalam kasus pembunuhan ibu dan anak di Kabupaten Subang. Identitasnya ini.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News