Edan! Dukun Cabul 'Garap' Dua Remaja di Bandung, Modusnya Bikin Geram
jabar.jpnn.com, BANDUNG - Seorang pria berinsial J alias Abah W (46) diamankan Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Bandung. Pria yang mengaku sebagai dukun itu diamankan lantaran melakukan pencabulan terhadap dua perempuan di bawah umur di wilayah Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung.
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan, penangkapan itu bermula dari adanya laporan keluarga korban sejak Januari 2022 lalu.
Diduga Abah W melakukan perbuatan bejat tersebut dengan memijat area sensitif di bagian tubuh korban yang masih berusia 14 tahun.
“Abah W ini membuka praktik menerima pasien untuk disembuhkan dari penyakit guna-guna, lokasinya di Kecamatan Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung,” kata Kusworo di Polresta Bandung, Senin (21/3).
Selain modus pengobatan, pelaku juga mengaku bisa menyembuhkan permasalahan hati, seperti putus cinta.
“Jadi dua korban berinisial WI dan AR. Setelah melakukannya kepada korban AR, pelaku lalu melakukan hal serupa kepada WI yang telah putus dengan pacarnya, sehingga langsung ditawarkan juga oleh tersangka untuk dilakukan pengobatan,” ujarnya.
Kemudian korban AR langsung mengadukan kejadian tersebut ke pihak keluarga dan bergegas melapor ke Polresta Bandung.
“Keluarga korban A melakukan pelaporan kepada Polresta Bandung dan ditindaklanjuti oleh Polresta Bandung dengan cara melakukan pemeriksaan kepada saksi dan dilakukan visum kepada korban,” tuturnya.
Seorang dukun di Kabupaten Bandung diduga melakukan pencabulan terhadap dua gadis dengan modus pengobatan. Begini kejadiannya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News