Jumlah Korban Keracunan Massal di KBB Bertambah, Dinkes Tetapkan KLB

Kamis, 16 Februari 2023 – 12:10 WIB
Jumlah Korban Keracunan Massal di KBB Bertambah, Dinkes Tetapkan KLB - JPNN.com Jabar
Ilustrasi keracunan makanan massal. Ilustrator: Sultan Amanda Syahidatullah/JPNN.com

Tetapi hasil investigasi sementara, sumber keracunan diduga berasal dari ayam bumbu dan air yang berasal dari bakteri E. coli.

Sementara itu, terungkap dua korban meninggal dunia akibat komplikasi infeksi pada organ pencernaan, hal itu kemudian diperparah dengan kondisi daya tahan tubuh yang lemah.

“Karena daya tahan tubuhnya lemah kemudian infeksi yang berkembang menjadi sepsis dan kondisi sepsis ini yang menyebabkan kematian,” ucap Dirut RSUD Cililin Neng Siti Djuleha.

Maka dari itu, kedua pasien mengalami muntah dan diare, mereka akhirnya kekurangan air alias dehidrasi yang memicu infeksi di oragn pencernaan.

“Awalnya memang infeksi di pencernaan, kemudian mumgkin karena faktor usia, jadi daya tahan tubuhnya menjadi lemah. Infeksi itu kemudian berkembang menjadi sepsis. Kondisi itu yang menyebabkan kematian,” paparnya. (mcr27/jpnn)

Dinkes KBB menetapkan status KLB dalam kejadian keracunan massal yang terjadi di Desa Cilangari, Kecamatan Gununghalu.

Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News