Waktu Pembangunan Jembatan Jatijajar Ditambah 50 Hari

Rabu, 04 Januari 2023 – 18:15 WIB
Waktu Pembangunan Jembatan Jatijajar Ditambah 50 Hari - JPNN.com Jabar
Wali Kota Depok Mohammad Idris. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Wali Kota Depok Mohammad Idris menyebut ada beberapa proyek pembangunan di 2022 yang hingga saat ini belum selesai pengerjaannya.

Idris mengatakan pembangunan yang belum terselesaikan tersebut seperti Jembatan Jatijajar, yang ada di Kecamatan Tapos.

"Kalau pembangunan yang belum selesai misalnya Jembatan Jatijajar," ucapnya, Rabu (4/1).

Dia menyebut bahwa hal itu sudah dikonsultasikan kepada Kejaksaan sebagai pihak pendamping.

"Keterlambatan pengerjaan Itu sudah dikonsultasikan ke Kejaksaan sebagai pendamping," ujarnya.

Setelah dilakukan konsultasi akhirnya proyek pembangunan Jembatan Jatijajar tersebut bisa diperpanjang.

"Bisa diperpanjang selama 50 hari dari tanggal 20. Artinya, harus selesai pada akhir Januari 2023," jelasnya.

Sekadar diketahui, selama 2022 ada beberapa pembangunan yang dilakukan oleh Pemkot Depok, di antaranya pembangunan trotoar, Jembatan GDC, Jembatan Jatijajar, perbaikan Jalan GDC dan pembangunan lainnya. (mcr19/jpnn)

Mohammad Idris menyebut, proyek pembangunan Jembatan Jatijajar hingga kini belum rampung dan pihaknya meminta perpanjangan waktu pengerjaan.

Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News