Lewat Lagu "Rindu Purnama" Dedi Mulyadi Ungkap Kegalauannya Sebelum Bercerai Dengan Anne Ratna Mustika

Senin, 03 Oktober 2022 – 14:45 WIB
Lewat Lagu
Dedi Mulyadi digugat cerai sang istri. Foto: Antara

jabar.jpnn.com, PURWAKARTA - Anggota DPR RI Dedi Mulyadi mengungkapkan kegalauannya melalui sebuah lagu menjelang sidang gugatan perceraian yang diajukan istrinya, Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika.

"Lagu ini baru diunggah di akun YouTube Kang Dedi Mulyadi Channel pada Minggu 2 Oktober 2022," kata Dedi dalam sambungan telepon, di Purwakarta, Senin (3/10).

Lagu itu berjudul "Rindu Purnama" yang dinyanyikan dengan apik oleh Emka 9.

Sesuai dengan judulnya, lirik lagu tersebut menggambarkan kerinduan terhadap bulan purnama.

Dedi Mulyadi akan menjalani sidang gugatan dari sang istri pada Rabu, 5 Oktober 2022. Sidang perdana itu akan berlangsung di Pengadilan Agama Purwakarta.

Sementara pada akhir pekan lalu, Dedi Mulyadi menghabiskan akhir pekan dengan beres-beres rumahnya di Lembur Pakuan, Desa Sukasari, Kecamatan Dawuan, Kabupaten Subang.

Salah satu kegiatannya pada hari Minggu itu adalah mencuci pakaian.

“Sekarang giliran mencuci. Sekali-kali mencuci pakaian walaupun zaman sekarang itu sudah ada mesin cuci, 'laundry', asisten rumah tangga, gak apa-apa sesekali karena kebetulan asisten rumah tangga saya Bi Yani sedang sakit,” kata Dedi.

Menjelang sidang perceraian dengan sang istri Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika, Dedi Mulyadi ungkap kegalauannya lewat lagu berjudul Rindu Purnama.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News