BLT BBM Nelayan Tidak Akan Berbentuk Uang Tunai, Disperindag Jabar Beri Penjelasan

Selasa, 27 September 2022 – 20:50 WIB
BLT BBM Nelayan Tidak Akan Berbentuk Uang Tunai, Disperindag Jabar Beri Penjelasan - JPNN.com Jabar
Kepala Disperindag Jabar Iendra Sofyan. Foto: Humas Disperindag

Iendra menambahkan, dalam pengkajian skema BLT BBM subsidi, pihaknya membutuhkan beberapa koordinasi dengan berbagai pemangku kepentingan dan instansi terkait.

Menurutnya, ada Pertamina yang harus dikoordinasikan dalam penyaluran BLT BBM untuk nelayan.

“Menurut informasi dari dinas ESDM, kalau memang bantuan ini diberikan untuk subsidi bahan bakar, ini bakal dikoordinasikan dengan MyPertamina sehingga nelayan itu akan terdata di Pertamina,” imbuhnya.

Sebelumnya, Pemprov Jabar sudah menyepakati nominal bantuan BBM subsidi untuk nelayan sebesar Rp 150.000 per bulan.

Adapun jumlah nelayan yang akan menerima BLT BBM ada sekitar 35.000 orang. Nantinya, bantuan akan diberikan selama empat bulan hingga Desember 2022. (mcr27/jpnn)

Pemprov Jabar mengungkapkan kalau BLT BBM untuk nelayan tidak akan berbentuk uang tunai. Disperindag jelaskan alasannya.

Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News