Kisah Inspiratif SMP PGRI 6 Kota Bandung, Ikhlas Mendidik di Tengah Kondisi Pelik

Minggu, 07 Agustus 2022 – 14:08 WIB
Kisah Inspiratif SMP PGRI 6 Kota Bandung, Ikhlas Mendidik di Tengah Kondisi Pelik - JPNN.com Jabar
Kepala Sekolah SMP PGRI 6 Kota Bandung Winahti Cahyoni. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Puluhan siswa SMP PGRI 6 Kota Bandung terpaksa harus menumpang sekolah di bangunan sekolah dasar karena tidak memiliki gedung sendiri untuk melaksanakan kegiatan belajar mengajar (KBM).

Sudah hampir tiga tahun lebih SMP PGRI 6 Kota Bandung menumpang di bangunan milik SD Negeri 205 Neglasari, Jalan Sadang Serang.

Kepala Sekolah SMP PGRI 6 Kota Bandung Winahti Cahyoni mengatakan sekolahannya ini adalah SMP solusi karena ada banyak siswa dengan latar belakang ekonomi yang berbeda.

Menurutnya para siswa di sini datang dengan latar belakang ekonomi menengah ke bawah. Yoni 'sapaan Winahti Cahyoni' selaku kepsek berusaha agar sekolahannya bisa diminati para siswa di lingkungan Kecamatan Coblong.

“Kalau masalah nyaman dan tidak nyaman, saya berusaha menyamankan anak-anak dengan cara kami,” kata Yoni kepada JPNN, Minggu (7/8).

Yoni menceritakan satu kisah istimewa yang tak pernah dia lupakan, yaitu ketika dia membawa paksa dua anak jalanan untuk belajar di sekolahnya.

Kedua siswanya ini dia temukan ketika tengah mengamen di persimpangan lampu merah di Kota Bandung.

Bermodalkan pendekatan seorang ibu, Yoni mulai membujuk dua anak jalanan itu supaya mau melajutkan sekolahnya lagi.

SMP PGRI 6 Kota Bandung, sekolah solusi bagi keluarga tidak mampu. Ceritanya bikin hati meringis.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News