7 Fakta Menarik di Balik Penemuan Bansos JNE di Lapangan KSU Depok

Kamis, 04 Agustus 2022 – 15:08 WIB
7 Fakta Menarik di Balik Penemuan Bansos JNE di Lapangan KSU Depok - JPNN.com Jabar
Lokasi penimbunan bansos, di Lapangan KSU, Kelurahan Tirtajaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

Kepala Dinas Sosial Kota Depok Asoe'ah Madjri juga sama sekali tidak mengetahui secara pasti peristiwa penimbunan sembako itu.

Dirinya juga menjelaskan selama penyaluran Bansos di Kota Depok semuanya berjalan lancar dan tak ada masalah.

Hal senada juga diungkapkan Camat Sukmajaya Fery Birowo. Dia mengaku sempat kaget saat mendapati kabar itu.

Begitu juga dengan Ketua RT 10, RW 3, Kelurahan Tirtajaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, Sugeng yang mengaku tidak tahu-menahu dengan adanya pemendaman sembako di Lapangan KSU.

Sugeng mengungkapkan para pengurus lingkungan setempat hanya mengetahui bahwa lahan tersebut memang dipergunakan untuk lahan parkiran JNE.

Sugeng mengaku dirinya baru mengetahui setelah video pembongkaran dan penemuan sembako tersebut tersebar di media sosial dan YouTube.

Sugeng juga mengaku tidak menaruh rasa curiga sedikitpun soal kasus ini, sebab lahan tersebut sepengetahuannya hanya dipakai untuk parkir kendaraan JNE.

3. Sosok penggali lubang

Seorang warga Kelurahan Tirtajaya, Kecamatan Sukmajaya bernama Nanang Firmansyah mengaku pernah mendapatkan permintaan dari rekannya bernama Dadung untuk menggali lubang di Lapangan KSU pada 2020 lalu.

Tujuh fakta menarik di balik penemuan bansos yang dikubur JNE di Lapangan KSU, Kelurahan Tirtajaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News