Bantu Pelajar Tidak Mampu Pemkot Depok Siapkan Beasiswa Hingga Perguruan Tinggi

Senin, 18 Juli 2022 – 19:46 WIB
Bantu Pelajar Tidak Mampu Pemkot Depok Siapkan Beasiswa Hingga Perguruan Tinggi - JPNN.com Jabar
Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok akan memberikan beasiswa bagi pelajar tidak mampu yang ingin melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.

Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono menyebut hingga kini Pemkot Depok sudah memberikan beasiswa untuk jenjang SD hingga SMA bagi siswa kurang mampu.

“Untuk SD kami berikan Rp 2 juta, SMP Rp 3 juta dan SMA Rp 2 juta,” ucap IBH, dikutip Senin (18/7).

Pria yang akrab disapa IBH ini mengatakan, beasiswa untuk jenjang SD hingga SMA sudah berjalan, bahkan ada dalam program Kartu Depok Sejahtera (KDS).

“Beasiswa sudah berjalan dan ada dalam program KDS,” tuturnya.

Selain itu, pada 2023 mendatang Pemkot Depok juga akan menyediakan beasiswa bagi para pelajar tidak mampu yang akan melanjutkan ke perguruan tinggi.

“Nantinya kami juga menyediakan beasiswa bagi anak tidak mampu yang ingin masuk perguruan tinggi, yakni dengan bantuan Rp 15 juta per tahun,” kata IBH.

Beasiswa tersebut nantinya akan diberikan kepada 100 anak sebagai bantuk kepedulian Pemkot Depok dalam dunia pendidikan.

Pada 2023 mendatang pelajar tidak mampu di Kota Depok bakal dapat beasiswa dari pemerintah, mulai dari tingkat SD hingga perguruan tinggi.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News