7 Khasiat Luar Biasa Rebusan Air Daun Pepaya

Selasa, 21 Juni 2022 – 09:00 WIB
7 Khasiat Luar Biasa Rebusan Air Daun Pepaya - JPNN.com Jabar
Daun Pepaya. Foto : Ricardo/JPNN.com

jabar.jpnn.com, KOTA BOGOR - Bukan hanya buahnya saja, daun pepaya juga tidak kalah hebatnya dalam hal menjaga kesehatan tubuh.

Anda bisa mengolah daun pepaya dalam bentuk rebusan air daun pepaya.

Daun pepaya mengandung flavonoid, tanin, α-tokoferol (sejenis vitamin E), beta-karoten, asam askorbat, alkaloid (carpaine), fenol, mineral seperti kalsium, natrium, besi, magnesium dan vitamin A, C, B, K.

Daun pepaya memang terkenal dengan rasa yang pahit. Rasa pahit yang terkandung di dalam daun pepaya justru menyimpan banyak khasiat yang berguna bagi kesehatan tubuh manusia.

Salah satu khasiat daun pepaya yang fenomenal adalah dahsyat untuk kesehatan area kewanitaan.

Ramuan ini juga bisa Anda coba agar daerah kewanitaan terasa lebih keset. Ramuan yang bisa Anda coba adalah dengan menggunakan bahan daun pepaya dan adas.

Cara mengolahnya dengan cara cuci daun hingga bersih terlebih dahulu. Setelah itu rebus daun pepaya dengan air secukupnya. Lalu tumbuk daun adas dan masukan dalam rebusan daun pepaya.

Rebus ramuan tersebut sekitar 8-10 menit. Kemudian, ambil segelas air rebusan, kemudian campurkan dengan garam secukupnya. Minum ramuan tersebut seminggu sekali selama sebulan.

Tujuh khasiat rebusan air daun pepaya, di antaranya baik untuk melawan diabetes dan mampu meredakan gangguan menstruasi.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News