Toleransi dan Kebersamaan Jadi Tema Utama Festival Lebaran Depok

Minggu, 05 Juni 2022 – 17:30 WIB
Toleransi dan Kebersamaan Jadi Tema Utama Festival Lebaran Depok - JPNN.com Jabar
Wali Kota Depok Mohammad Idris. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Selain menonjolkan budaya nusantara, perayaan Lebaran Depok yang digelar pemerintah bersama kelompok budayawan Kumpulan Orang-Orang Depok (KOOD) juga mengangkat tema toleransi.

Wali Kota Depok Mohammad Idris mengungkapkan, bahwa pentas seni yang diadakan ini merupakan ikon warga Depok.

“Ini merupakan salah satu upaya kami dalam melestarikan budaya, menjaga kebersamaan dan keberagaman dalam Bhinneka Tunggal Ika,” ujar Idris, Minggu (5/6).

Karena kebudayaan yang ditampilkan juga memperlihatkan kebhinekaan yang terus terjalin antarsesama.

Dalam kesempatan tersebut juga para tokoh pemuka agama hadir sebagai bukti nyata kebhinekaan yang terus terjalin.

“Dengan hadirnya para tokoh-tokoh lintas agama, ini membuktikan bahwa Depok memiliki rasa toleransi yang tinggi antarsesama. Budaya bisa mempersatukan kita," jelasnya.

Dirinya berharap dengan adanya kegiatan budaya seperti ini bisa semakin merekatkan kebersamaan dan perbedaan yang ada di tengah masyarakat.

"Kita harus terus melestarikan budaya nusantara, dan ikut berperan aktif dalam menjaga keberagaman dan perbedaan antarsesama. Semoga ke depan semuanya bisa lebih baik lagi dan semakin solid," tutupnya. (mcr19/jpnn)

Selain menonjolkan budaya nusantara, perayaan Lebaran Depok juga mengangkat tema toleransi antarumat beragama dan perbedaan di tengah masyarakat.

Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News