Perdana di Indonesia, United e-Motor Gelar Kejuaraan Motor Listrik di Sentul

Minggu, 13 Oktober 2024 – 20:45 WIB
Perdana di Indonesia, United e-Motor Gelar Kejuaraan Motor Listrik di Sentul - JPNN.com Jabar
Para pembalap ikut serta dalam kejuaraan balap motor listrik bertajuk ‘United e-Motor: One Make Race’ di Sentul Internasional Karting Sirkuit’ pada Minggu (13/10/2024). Foto: sources for JPNN

Di posisi keempat dan kelima, ada Muhammad Rivqi Alatas yang melaju dengan catatan waktu 14:12.459 dan Keane Serhapyra yang mencatatkan waktu 14:13.437

Sementara itu, di kelas bergengsi United TX3000 terjadi persaingan yang cukup ketat diantara para pembalap.

Pembalap senior Muhammad Nurgianto berhasil mengalahkan para pesaingnya dengan catatan waktu tercepat 12:11.868, yang disusul oleh Aan Riswanto di posisi kedua dengan catatan waktu yang sangat tipis yaitu 12:11.966.

Pada posisi ketiga, ada Tommy Salim, pembalap nasional asal Surabaya yang menjuarai Supermoto Race 2024. Ia berhasil mencatatkan waktu 12:12.078.

Posisi keempat dan kelima ditempati oleh Muhammad Rivqi Alatas (12:14.183) dan Bobby M. Lopulalan (12:32.209).

“Motornya stabil, speednya bagus dan kuat. United E-Motor mantap!,” kata Muhammad Nurgianto saat diwawancara.

Pada kelas Avand SC Series (SC 121 & SC 122) yang merupakan kelas terakhir yang dipertandingkan, Muhammad Rivqi Alatas berhasil meraih peringkat pertama mengalahkan pesaingnya.

Pembalap muda asal Surabaya yang juga berlaga di dua kelas sebelumnya berhasil mencatatkan waktu 15:47.844. Sedangkan Aan Riswanto menempati posisi kedua dengan catatan waktu 15:48.411.

PT Terang Dunia Internusa Tbk melalui United e-Motor, menggelar kejuaraan road race motor listrik pertama di Indonesia.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News