Terpilih Jadi Ketua IKMD, M Hasbani: Kami Siap Memberikan yang Terbaik Untuk Depok

Minggu, 25 Agustus 2024 – 16:36 WIB
Terpilih Jadi Ketua IKMD, M Hasbani: Kami Siap Memberikan yang Terbaik Untuk Depok - JPNN.com Jabar
Ketua Ikatan Keluarga Mahasiswa Depok (IKMD) terpilih, Muhammad Hasbani. Foto: Source for JPNN.com

jabar.jpnn.com, DEPOK - Muhammad Hasbani secara resmi dan sah terpilih menjadi ketua Ikatan Keluarga Mahasiswa Depok (IKMD).

Muhammad Hasbani terpilih sebagai ketua IKMD melalui musyawarah besar (Mubes) yang berlangsung di aula STKIP Arrahmaniyah, pada Sabtu (24/8).

Ketua IKMD terpilih Muhammad Hasbani, mengaku sangat berterima kasih kepada seluruh anggota, kader dan senior yang sudah mempercayai dirinya sebagai pucuk pimpinan tertinggi IKMD satu periode ke depan.

"Tentunya ini merupakan amanah yang akan saya jaga. Ini juga merupakan tugas mulia bagi saya, yang tentunya saya akan selalu berusaha memberikan yang terbaik untuk organisasi ini," katanya.

Muhammad Hasbani menilai musyawarah besar IKMD merupakan ajang meregenerasi kepengurusan sekaligus sebagai bagian dari proses kaderisasi agar roda organisasi terus berjalan.

Sebagai Ketua IKMD yang baru, Muhammad Hasbani berkomitmen ke depannya akan selalu berkolaberasi dan begerak bersama dan memaksimalkan kader-kader yang ada di organisasi.

"Tentunya kami sebagai pengurus akan memberikan yang terbaik bagi para kader, mendampingi mereka dalam berproses, sambil memberikan yang terbaik untuk masyarakat dan anggota organisasi," tegasnya.

Salah satu senior IKMD, David berharap di tangan dan kepemimpinan Muhammad Hasbani organisasi IKMD bisa lebih baik lagi dan bisa melampaui prestasi para pendahulunya.

Muhammad Hasbani secara resmi dan sah terpilih menjadi ketua Ikatan Keluarga Mahasiswa Depok (IKMD) lewat musyawarah besar (Mubes).
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News