Perusahaan Jasa Angkutan Laut Ini Umumkan Perkara Hukum yang Sedang Dihadapi

Kamis, 11 Juli 2024 – 19:47 WIB
Perusahaan Jasa Angkutan Laut Ini Umumkan Perkara Hukum yang Sedang Dihadapi - JPNN.com Jabar
Ilustrasi kapal jasa angkutan laut. Foto: Source for JPNN.

“Pasal 404 menyebutkan kepada orang yang mempunyai hak gadai, hak tahan, hak memungut hasil atau hak pakai atas barang itu. Faktanya kan tidak seperti itu, ini perjanjian alihmuat bukan sewa menyewa,” ujar Sabri dalam keterangan tertulisnya kepada JPNN.com, dikutip Kamis (11/7).

Lebih lanjut, Sabri menuturkan dalam laporan yang disampaikan kepada publik, PSSI menyatakan bahwa hingga saat ini belum ada dampak signifikan terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha PSSI.

Kasus ini dapat menjadi catatan penting dalam dunia hukum bisnis Indonesia, menyoroti ketidakpastian hukum di Indonesia lantaran sebuah perjanjian yang sifatnya privat/perdata, berubah menjadi kasus pidana.

"Jika hal ini terus berlanjut, bukan tidak mungkin kepercayaan investor maupun calon investor akan menurun yang berujung pada hengkangnya maupun pembatalan rencana investasi mereka di Indonesia," ujar Sabri.

Sabri menambahkan, PSSI pun pada Mei lalu melaksanakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang juga menyetujui perubahan dalam susunan Pengurus dan Pengawas PSSI untuk mendukung langkah-langkah strategis masa depan. (mar5/jpnn)

PT IMC Pelita Logistik Tbk (PSSI) mengumumkan Keterbukaan Informasi mengenai perkara hukum yang sedang dihadapinya.

Redaktur & Reporter : Ridwan Abdul Malik

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News