Tak Lolos PPDB Jalur Zonasi dan Afirmasi, Orang Tua Siswa Ukur Jarak dari Rumah ke Sekolah

Kamis, 27 Juni 2024 – 20:05 WIB
Tak Lolos PPDB Jalur Zonasi dan Afirmasi, Orang Tua Siswa Ukur Jarak dari Rumah ke Sekolah - JPNN.com Jabar
Potret orang tua siswa saat mengukur jarak dari rumah ke sekolah. Foto : Lutviatul Fauziah/jpnn

jabar.jpnn.com, DEPOK - Orang tua siswa lakukan pengukuran jarak dari rumahnya ke SMAN 4 Depok, lantaran anaknya tak lolos jalur zonasi dalam Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Depok.

Ketua DKR Depok, Roy Pangharapan menyebut ini merupakan lanjutan dari aksi unjuk rasa yang dilakukan oleh para orang tua beberapa hari lalu.

“Kami ingin membuktikan kepada pihak sekolah bahwa jarak orang tua miskin dan yatim ini dekat dengan sekolah,” ucapnya, Kamis (27/6).

Dirinya menuturkan, bahwa setelah dilihat dari google maps jarak rumah ke sekolah yakni sekitar 200 meter.

“Setelah diukur menggunakan meteran jaraknya hanya 120 meter di belakang tembok sekolah,” ucapnya, Kamis (27/6).

Melihat dari jarak tersebut, dirinya menyebut seharusnya anak tersebut bisa lolos di SMAN 4 Depok.

“Kalau melihat dari fakta dan kenyataan, bahwa pihak sekolah mau memverifikasi faktual. Kita juga menyampaikan sebelumnya kalau orang tua siswa ini sempat datang untuk mengklarifikasi bahwa dia juga punya DTKS dan surat kematian suaminya," ujarnya.

Sementara, orang tua siswa, Dina Maria mengatakan, setelah dia datang ke sekolah menyertakan DTKS, surat kematian, KIS, namun saat pengumuman sang anak dinyatakan tidak lolos.

Anaknya tak lolos zonasi dan afirmasi, orang tua siswa lakukan pengkuran jarak dari rumah ke SMAN 4 Depok
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News