Peringati Nisfu Syakban, Lapas Kelas IIA Cibinong Gelar Ngaji Bersama
jabar.jpnn.com, BOGOR - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Cibinong menggelar ngaji bersama dalam rangka memperingati Malam Nisfu Syakban. Kegiatan tersebut diikuti secara khidmat oleh seluruh narapidana di Masjid At-Taubah Lapas Cibinong.
Kegiatan pengajian bersama ini dilaksanakan pada pukul 17.30 hingga 19.30, yang dipimpin oleh salah satu warga binaanLapas Kleas IIA Cibinong yakni Ustadz Anas Naserih.
“Nisfu Syakban ini merupakan bulan yang istimewa bagi umat muslim, untuk itu kami menggelar pengajian bersama untuk meminta pengampunan daan mengharap keberkahan,” ucap Kasi Binadik Lapas Kelas IIA Cibinong Fahmi Rezatya Suratman, Jumat (18/3).
Fahmi menyebut, kegiatan tersebut diawali dengan ibadah salat magrib berjamaah. Kemudian, dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an.
“Pembacaan selawat dan doa Nisfu Syaban, serta diakhir dengan salat isya bersama,” ujar Fahmi.
Selanjutnya, Fahmi berharap, kegiatan itu mampu meningkatkan keimanan dan ketakwaan bagi para petugas dan warga binaan di Lapas Kelas IIA Cibinong.
Baca Juga:
"Semoga ketika warga binaan kembali ke masyarakat, mereka bisa menjalani kehidupan yang lebih baik dari sebelumnya," kata Fahmi. (mcr19/jpnn)
Lapas Kelas IIA Cibinong adakan ngaji bersama dalam rangka memperingati Malam Nisfu Syakban.
Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Lutviatul Fauziah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News