Dalam Sehari Kabupaten Pangandaran Dua Kali Diguncang Gempa Bumi

jabar.jpnn.com, PANGANDARAN - Gempa bumi menguncang Kabupaten Pangandaran, bahkan dalam satu hari gempa bumi dua kali mengguncang daerah tersebut.
Kepala BBMKG Wilayah II Tangerang, Hartanto mengatakan gempa pertama dengan kekuatan 4,0 magnitudo, terjadi sekitar pukul 08.29 WIB.
“Episenter gempa terletak pada koordinat 7.99 LS dan 108.10 BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 54 km Barat Daya Kabupaten Pangandaran, pada kedalaman 51 kilometer,” ucapnya, Jumat (15/3).
Dia mengatakan dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal.
“Gempa ini terjadi akibat aktivitas subduksi lempeng Indo-Australia yang menunjam ke bawah lempeng Eurasia,” tuturnya.
Kemudian, gempa kedua dengan kekuatan 4,2 magnitudo terjadi sekitar pukul 10.37 WIB.
“Episenter gempa terletak pada koordinat 8.21 LS - 108.22 BT 64 kilo meter Barat daya, dengan kedalaman 31 km,” jelasnya.
Dirinya mengimbau, agar masyarakat tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.
Dalam sehari Kabupaten Pangandaran dua kali diguncang gempa bumi, dengan kekuatan 4,0 dan 4,2 magnitudo. Begini penjelasan lengkapnya dari BMKG.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News