Telkom Gelar Kompetisi IoT di Jabar dan Jateng

Sabtu, 09 Maret 2024 – 13:00 WIB
Telkom Gelar Kompetisi IoT di Jabar dan Jateng - JPNN.com Jabar
Siswa SMK mengikuti kompetisi IoT bertajuk Indibiz IoT Competition 2024 yanag diselenggarakan oleh PT Telkom Indonesia. Foto: sources for jpnn

Moture adalah sistem monitoring lahan pertanian berbasis IoT yang menggunakan komponen dari Antares dan beberapa sensor untuk memantau kondisi lahan dan cuaca.

Informasi yang diberikan sistem Moture sangat bermanfaat untuk para petani atau pemilik lahan yang akan melakukan proses persiapan penanaman atau pemeliharaan tanaman komoditas pertanian.

Dari informasi yang dihasilkan, petani bisa mengetahui kondisi kesuburan tanah, keasaman, kondisi cuaca, curah hujan, atau info lain yang bisa ditambahkan.

"IoT merupakan teknologi masa depan yang bisa menjadi solusi dalam menghadapi berbagai tantangan di lingkungan dan masyarakat. Telkom melalui KiDi IoT, berkomitmen untuk mempersiapkan dan mendorong siswa SMA dan SMK di Indonesia untuk menjadi lebih inovatif, semakin berdaya saing, serta menguasai teknologi khususnya di bidang IoT,” kata EVP Digital Business and Technology Telkom Komang Budi Arysa.

“Sehingga dapat memberikan value dan impact yang lebih luas mulai dari sekolah hingga ke lingkungan dan masyarakat,” sambung dia. (mcr27/jpnn)

PT Telkom Indonesia menggelar kompetisi Internet of Things atau IoT bagi para siswa SMA dan SMK di Jabar dan Jateng.

Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News