Keterbatasan Tak Surutkan Semangat Anak Disabilitas Bandung untuk Membantu Sesama
jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Keterbatasan fisik tidak akan menjadi penghalang besar bagi siapapun yang mempunyai mimpi dan berusaha mewujudkannya. Begitulah kira-kira gambaran dari sosok Novra Christa Dorothea Hutauruk (16).
Di tengah keterbatasannya sebagai anak cerebral palsy, Novra mampu membantu sesama melalui hasil penjualan karya lukisannya yang berhasil terjual dalam lelang.
Novra menjadi salah satu anak disabilitas binaan program art therapy House of Hope, tempat pelatihan individu berkebutuhan khusus di Bandung. Lukisan Novra terjual dengan nominal Rp 9 juta pada acara ulang tahun Rumah Harapan Indonesia (RHI) ke-9 di Jakarta, Minggu (10/12).
Hasil penjualan lukisan Novra akan dibagi dua untuk membantu anak-anak di Rumah Harapan Indonesia. Lukisan Novra dibeli langsung oleh Alceo Sinaga (8), putra dari Founder IT’s Buah, Hapasi, donator dari Rumah Harapan Indonesia.
“Tujuan dari pembagian hasil pelelangan ini tidak hanya tentang memberikan dukungan finansial, tapi juga merupakan sebuah kisah tentang bagaimana Novra melalui karya seninya telah memberikan kasih sayang kepada saudara-saudaranya di RHI,” kata Founder House of Hope Irene Ridjab dalam keterangan tertulisnya kepada JPNN.com, dikutip Senin (11/12).
Kata Irene, Alceo membeli lukisan Novra dengan uang tabungannya pribadi. Kepribadian Alceo ini lah yang diharapkan House of Hope supaya anak-anak bisa saling mendukung.
“Inilah yang memperkuat ungkapan children support children, dimana anak-anak ini membuktikan bahwa mereka dapat menjadi sumber kekuatan dan dukungan satu sama lain,” katanya.
Selain Novra, 3 anak binaan House of Hope yaitu Matthew Marthen Kurnia (16) dengan autisme, Vina Risanta (21) dengan cerebral palsy dan Latisha Gabriella Miracle (11) dengan low vision juga menorehkan prestasi yang membanggakan. Lukisan tersebut dibeli Rumah Harapan Indonesia untuk mendukung House of Hope.
Di tengah keterbatasannya sebagai anak cerebral palsy, Novra mampu membantu sesama melalui hasil penjualan karya lukisannya yang berhasil terjual dalam lelang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News