Keterbatasan Tak Surutkan Semangat Anak Disabilitas Bandung untuk Membantu Sesama

Senin, 11 Desember 2023 – 21:52 WIB
Keterbatasan Tak Surutkan Semangat Anak Disabilitas Bandung untuk Membantu Sesama - JPNN.com Jabar
Di tengah keterbatasannya sebagai anak cerebral palsy, Novra mampu membantu sesama melalui hasil penjualan karya lukisannya yang berhasil terjual dalam lelang. Foto: Source for JPNN.

“Lukisan-lukisan karya dari peserta didik House of Hope bukan hanya sekadar gambar, melainkan ungkapan cinta, semangat, dan kreativitas yang menginspirasi dan memberikan harapan kepada siapa pun yang melihatnya,” tutur Irene.

Irene mengatakan, House of Hope punya misi sebagai jembatan dunia kerja bagi individu berkebutuhan khusus yang sudah berusia 18 tahun ke atas. House of Hope melatih mereka untuk memaksimalkan potensinya dan mencapai kesuksesan di dunia kerja.

Dalam acara ulang tahun Rumah Harapan Indonesia, House of Hope juga turut memberikan T-shirt hasil karya anak-anak berkebutuhan khusus kepada anak binaan RHI yang mengalami penyakit kanker hingga leukimia.

“Kita belajar dari anak-anak RHI, yang di tengah kesulitan mereka melawan penyakit berat dan latar belakang ekonomi yang kurang mampu, tetap memiliki empati dan kasih untuk membantu teman-teman berkebutuhan khusus dari House of Hope. Children support children bisa mengingatkan kita bahwa kepedulian dan keinginan untuk menolong sesama tidak harus menunggu masa kejayaan seseorang, melainkan bisa dimulai sejak dini dengan memberikan bantuan materil dan non-materil,” kata Irene.

Sementara itu, Founder Rumah Harapan Indonesia, Valencia Mieke Randa mengatakan, ulang tahun ke-9 RHI menjadi momentum untuk saling menguatkan anak-anak binaannya.

Mengusung tema #GrowingStrong dan misi #GrowingStrongGivingMore, RHI yang dibentuk pada 2014 menaruh harapan supaya anak-anak tersebut tumbuh kuat, memberi lebih, dan mendukung satu sama lain.

“RHI merupakan rumah singgah, tempat tinggal sementara dan fasilitas pendukung bagi anak-anak berusia 0-17 tahun yang sedang menjalani pengobatan penyakit berat tidak menular. Pasien di RHI umumnya berasal dari keluarga tidak mampu di luar kota-kota besar di Indonesia, dan acara ini jadi momentum untuk merayakan hak anak-anak sakit untuk tetap sehat, bermain, dan belajar,” katanya. (mar5/jpnn)

Di tengah keterbatasannya sebagai anak cerebral palsy, Novra mampu membantu sesama melalui hasil penjualan karya lukisannya yang berhasil terjual dalam lelang.

Redaktur & Reporter : Ridwan Abdul Malik

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News