Polda Jabar Fasilitasi Pembuatan SIM Bagi Para Disabilitas

Senin, 27 November 2023 – 17:02 WIB
Polda Jabar Fasilitasi Pembuatan SIM Bagi Para Disabilitas - JPNN.com Jabar
Salah seorang penyandang disabilitas sedang melewati jalur tes berkendara untuk pembuatan SIM D di Mapolrestabes Bandung, Jalan Jawa, Kota Bandung, Senin (27/11). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/jpnn.com

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat memfasilitasi pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM) D khusus bagi penyandang disabilitas yang tersebar di wilayah hukumnya. 

Total ada sekitar 400 penyandang disabilitas yang membuat SIM D dan tidak dipungut biaya alias gratis. 

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo mengatakan, kemudahan pembuatan SIM ini sebagai bentuk bantuan untuk penyandang disabilitas yang berada di bawah naungan Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) Jabar. 

Pembuatan SIM pun dilakukan serentak di 23 polres kota kabupaten, dan tidak hanya di Satpas Polrestabes Bandung. 

"Peruntukannya ini untuk penggunaan kendaraan bermotor di jalan raya sehingga disabilitas ini diberikan ruang kesempatan menggunakan di jalan raya, sehingga bisa memenuhi syarat berkendara," kata Ibrahim ditemui di Mapolrestabes Bandung, Jalan Jawa, Kota Bandung, Senin (27/11). 

Ibrahim menerangkan, tidak ada perbedaan mencolok dalam pembuatan SIM bagi difabel. 

Hanya saja, mereka bisa membawa kendaraan sendiri sesuai dengan kebutuhannya, karena setiap penyandang disabilitas punya model kendaraan yang berbeda. 

"Kalau yang umum ini kami siapkan kendaraan, tapi untuk yang disabilitas mereka bisa membawa motor masing-masing sesuai dengan kebutuhan untuk ujian SIM," terangnya. 

Ratusan penyandang disabilitas difasilitasi pembuatan SIM D oleh Polda Jabar.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News