Kisah Pilu Nasabah Axa Mandiri yang Kena Tipu, Uang Asuransi Selama 5 Tahun Raib Tanpa Kejelasan

Minggu, 02 April 2023 – 12:55 WIB
Kisah Pilu Nasabah Axa Mandiri yang Kena Tipu, Uang Asuransi Selama 5 Tahun Raib Tanpa Kejelasan - JPNN.com Jabar
Uang rupiah. Ilustrasi. Foto: Ricardo/JPNN

“Suami saya mau 5 tahun, saya kurang 6 bulan lagi tetapi saldonya lebih banyak saya. Saldonya Rp 8 juta, padahal uang yang sudah masuk Rp 20 jutaan,” ujarnya.

Merasa rugi, akhirnya Dini memutuskan untuk menutup asuransi Axa Mandiri di tahun ke-5 nya.

Bukannya mendapatkan keuntungan sesuai yang dijanjikan, Dini dan suaminya justru harus kehilangan separuh tabungan asuransinya.

Katanya, selama 5 tahun menjadi nasabah Axa Mandiri, saldo polis suaminya hanya Rp 8 juta, polis kesehatan Rp 6 juta, dan pendidikan Rp 7 juta.

“Suami saya sudah 5 tahun saldonya masih Rp 6 juta, saldonya ternyata enggak 100 persen. Jadi, selama 5 tahun nabung hanya 6 juta, seharusnya 20 juta, suami saya tutup. Akhirnya yang anak saya (pendidikan) juga tutup itu sudah 20 jutaan (nominal utuhnya),” ungkapnya.

“Total 3 polis sudah Rp 60 juta, tetapi yang dikembalikan itu Rp 17 juta,” sambungnya.

Karena dirasa ada yang janggal, Dini dan suaminya kemudian komplain ke pihak Axa Mandiri.

Ia mengatakan sempat melakukan mediasi antara dirinya dengan Axa Mandiri, tetapi hasilnya buntu.

Cerita Dini (32 tahun), warga Bandung yang kehilangan uangnya setelah ikut asuransi Axa Mandiri. Begini cerita lengkapnya.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News