Hanura Jabar Siap Rebut Kemenangan di Pemilu 2024, Melalui Semangat Dasasila

Sabtu, 04 Maret 2023 – 22:32 WIB
Hanura Jabar Siap Rebut Kemenangan di Pemilu 2024, Melalui Semangat Dasasila - JPNN.com Jabar
Hanura Jabar Siap Rebut Kemenangan di Pemilu 2024, Melalui Semangat Dasasila. Foto: Source for JPNN

Terlebih, dengan populasi terbanyak di Indonesia dan jumlah daftar pemilih tetap (DPT) yang mencapai 35 juta, Jabar menjadi indikator bagi kemenangan Partai Hanura.

Sehingga, pihaknya telah mematok target 2 juta suara di Jabar atau sepertiga dari total raihan suara Partai Hanura di tingkat nasional yang mencapai 9,5 juta suara pada Pemilu 2024 mendatang.

"Kami akan berjuang sekuat tenaga untuk meraih simpati masyarakat, sehingga 2 juta suara dapat kami sumbangkan untuk Partai Hanura secara nasional," jelasnya.

Dengan capaian tersebut, Partai Hanura Jabar juga menargetkan peningkatan raihan kursi legislatif di semua tingkatan, baik DPRD kabupaten/kota, provinsi, maupun DPR RI.

"Kami ingin 2024 semua tingkatan legislatif terisi dan meningkat dari 2019," kata Dian.

Deni mencapai target tersebut, salah satu strategi yang akan dilakukan yakni membuat beragam program untuk menarik simpati masyarakat, khususnya generasi muda.

"Kami mencoba meramu, mencoba menyampaikan ide gagasan dengan program-program yang memang masuk di kalangan anak-anak kaum milenial," ungkapnya.

Dia mengatakan, Rakornas Partai Hanura 2023 di Gedung Merdeka berjalan lancar dan melahirkan gagasan serta strategi pemenangan Partai Hanura yang tertuang dalam Dasasila Hanura Bandung atau Deklarasi Bandung.

Dengan memabawa semangat Dasasila, Hanura Jawa Barat optimis untuk merebut kemenangan di Pemilu 2024 mendatang
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News