12 Seruan Pilkada Damai Kelompok Cipayung, Singgung Soal Kasus Suap Oknum KPU Kota Bogor

Rabu, 27 November 2024 – 13:30 WIB
12 Seruan Pilkada Damai Kelompok Cipayung, Singgung Soal Kasus Suap Oknum KPU Kota Bogor - JPNN.com Jabar
Kelompok Cipayung Bogor saat menyerukan 12 Seruan Pilkada Damai di Balai Kota Bogor. Foto: Source for JPNN.com

jabar.jpnn.com, KOTA BOGOR - Aliansi mahasiswa yang tergabung dalam Kelompok Cipayung menggelar doa bersama agar Pilkada Serentak 2024 berjalan aman dan damai.

Untuk diketahui, Kelompok Cipayung adalah sebuah gabungan dari beberapa organisasi mahasiswa tertua dan terbesar di Indonesia.

Organisasi-organisasi ini memiliki peran penting dalam sejarah pergerakan mahasiswa di Indonesia.

Anggota utama Kelompok Cipayung, yakni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII), Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI).

Kemudian, Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) dan Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) serta Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM).

Aksi doa bersama yang berlangsung di Balai Kota Bogor itu berisikan 12 seruan mahasiswa untuk Pemkot Bogor dan instansi lainnya yang terlibat dalam pelaksanaan Pilkada Serentak 2024.

Salah satu poin dari 12 seruan Kelompok Cipayung, yakni meminta kepada aparat penegak hukum (APH) bertindak tegas dalam menangani dugaan pelanggaran tindak pidana pemilihan.

Serta meminta agar pemerintah Usut mengusut tuntas setiap dugaan suap dan gratifikasi terhadap penyelenggara Pilkada di Kota Bogor, karena telah menodai jalannya demokrasi.

Berikut ini 12 Seruan Pilkada Damai Kelompok Cipayung Bogor. Singgung soal kasus suap yang terjadi di KPU Kota Bogor
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News